Yuk Bikin Sendiri Cimol Isi Keju! Jaminan Mutu dan Rasa

Jika Bunda mengenal cilok, tentu juga tahu cimol. Mereka masih satu keluarga camilan asal Bandung yang berbahan dasar tepung aci atau tapioka. Dilihat dari bentuk, antara cilok dan cimol memiliki bentuk yang sama, bola-bola bulat sebesar kelereng. Perbedaannya jika cilok direbus, maka cimol digoreng lalu disajikan dengan bumbu tabur. Dan kian hari, Cimol pun hadir dengan beragam isian seperti resep kali ini, Cimol Isi Keju.

Cimol dapat dimakan langsung dengan bumbu tambahan untuk rasa yang lebih lezat dan menggugah selera. Makanan ringan ini mempunyai rasa yang kenyal dan enak disantap pada saat masih panas. Cimol sendiri ada dua varian, yaitu cimol basah dan kering. Makanan yang satu ini banyak dicari untuk cemilan atau jajanan yang enak, mudah dibuat dan membuat lidah ketagihan.

Jika keluarga di rumah menyukai Cimol Isi Keju, tak ada salahnya kan menghadirkannya di rumah dengan membuatnya sendiri di rumah? Tak perlu takut meletus saat menggorengnya, karena ada tipsnya. Yuk, intip resepnya berikut ini!

Bahan-bahan

  • 200 gr tepung tapioka 
  • 2 sdm terigu 
  • 1/2 sdt merica bubuk 
  • 1/2 sdt bawang putih bubuk 
  • 1 sdt ebi bubuk (optional)
  • Garam secukupnya
  • Air mendidih secukupnya
  • Keju cheddar potongan dadu, secukupnya.
  • Bumbu taburan, aduk rata
  • 2 sdm cabe bubuk
  • 1/2 bawang putih bubuk,
  • 1/4 sdt gula halus
  • 1/2 sdt garam halus

Cara Membuat

  1. Campur tapioka, terigu, garam merica, bawang putih bubuk. Aduk rata. Tambahkan air mendidih sedikit-sedikit sambil diaduk dengan sendok kayu, hingga bisa dibentuk.
  2. Ambil adonan beri keju cheddar bulatkan sebesar kelereng. Masukkan cimol dalam minyak yang belum terlalu panas dengan api kecil, karena jika digoreng dalam minyak panas cimol akan meledak.
  3. Goreng hingga kering kecoklatan. Angkat, tiriskan

Tuh.. tak sulit kan Bun membuat Cimol Isi Keju sendiri di rumah. Tak hanya enak, tapi juga sehat karena sudah pasti Bunda pun menggunakan bahan yang berkualitas. Yuk, buruan dicoba!

Sumber modern.id

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel