Resep Pisang Coklat. Lebih Enak Dari Yang Dijual di Pinggir Jalan 😋
Pisang adalah buah yang bisa diolah jadi berbagai macam masakan, salah satunya cemilan lezat yang bernama lagi happening banget saat ini piscok alias pisang coklat. Pisang coklat banyak ditemui di pasaran. Tapi kini jajanan ini banyak juga di temui dipusat kuliner, cafe – cafe ataupun grobak pinggir jalan.
Tapi namanya jajanan yang beli di luar, belum tentu bahan – bahannya menggunakan kualitas yang bagus apalagi minyak untuk menggorengnya. Salah – salah minyak yang digunakan untuk menggoreng udah di pake menggoreng ber puluh – puluh kali, waahhh bahaya banget kan... takutnya kalo jajan pisang coklat diluar, minyaknya pake minyak jenuh dan coklat campuran.
Duhhhh... kasian banget keluarga, padahal membuat pisang coklat cukup mudah loh karena langkah - langkahnya cukup sederhana dan bahannya mudah didapat. Pisang coklat paling cocok dan pas kalo pake pisang ambon atau pisang kepok yang sudah sangat ranum agar lembut ketika dibuat pisang coklat.
Resep bunda Fitri Sasmaya kali ini emang ngga bisa dilupakan begitu aja, patut untuk dicoba karena pasti enak dan anak – anak suka.
Bahan-bahan :
- 20 buah kulit lumpia (beloeh beli yang jadi atau buat sendiri)
- 5 buah pisang khusus goreng, bagi jadi 4 memanjang
- secukupnya gula pasir
- secukupnya coklat bubuk
- secukupnya keju parut ( saya pakai cheddar dan edam )
Langkah – langkah :
1. Siapkan semua bahan
2. Siapkan lap basah untuk meletakkan kulit lumpia agar tetap lembab dan gak kering, jika kering gampang sobek
3. Ambil 1 lembar kulit lumpia, beri 1 iris pisang beri 1/2 sdt bubuk coklat, 1 sdt gula pasir dan 1/2 sdm keju parut
5. Goreng diminyak panas api sedang sampai kuning kecoklatan
6. Angkat dan jangan lupa tiriskan pisang coklat dari sisa minyak goreng yang menempel.
Yeaaayyy...pisang coklat siap untuk disajikan, nah saat platting bisa di tambahkan taburan gula tepung / gula halus atau bubuk kayu manis biar tampilan sajian pisang coklat makin cantik dan menggugah selera. Selamat mencoba dan selamat berkreasi.
Sumber modern.id